Menu

Mode Gelap

Purwakarta · 9 Jun 2016 18:58 WIB ·

Pengguna Jalan Keluhkan Proyek Tambal Jalan Provinsi Purwakarta – Wanayasa


 Perbaikan jalan provinsi penghubung Purwakarta - Wanayasa, Kamis (9/6/2016) Perbesar

Perbaikan jalan provinsi penghubung Purwakarta - Wanayasa, Kamis (9/6/2016)

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Pengguna jalan yang melintas jalan provinsi Purwakarta – Wanayasa mengeluh lantaran kerusakan jalan.

Perbaikan jalan penghubung Purwakarta – Wanayasa dikerjakan setiap kali menjelang lebaran, akibatnya warga pengguna jalan mengaku terganggu. Menjelang lebaran tahun 2015 jalan provinsi penghubung Purwakarta – Wanayasa diperbaiki, akibatnya lalu lintas terganggu. Tahun ini menjelang lebaran atau tepat saat bulan Ramadhan jalan provinsi penghubung Purwakarta – Wanayasa pun kembali diperbaiki, namun tahun ini hanya menambal badan jalan yang rusak tepat di Kecamatan Pondoksalam menuju Wanayasa.

Seorang pengguna jalan dari Kecamatan Wanayasa, Malik (29) mengaku terganggu dengan perbaikan jalan itu. Dia mengaku selama Ramadhan atau menjelang lebaran lalu lintas selalu ramai. Lebih terganggu lagi dengan adanya perbaikan badan jalan yang rusak yang dikerjakan setiap kali bulan Ramadhan.

“Tahun lalu ada perbaikan depan kantor kecamatan Pondoksalam hingga menuju kecamatan Wanayasa, tahun ini pun sama. Kalau seperti ini kami terganggu sekali,” tuturnya, Kamis (9/6/2016).

Meski selama pengerjaan ada petugas yang mengatur lalu lintas tetap saja Malik merasa tak nyaman melintas jalan provinsi. Alasannya selain dikerjakan setiap kali menjelang lebaran, perbaikan juga memakan waktu lama. Alhasil material jalan yang sudah dibor masih menganga tanpa ada rambu bahkan penerangan saat malam hari.

“Lubang dimana-mana itu mengganggu pengendara, mestinya begitu dibor lalu pengerasan dan langsung diaspal kembali,” pintanya.

Saat coba mengkonfirmasi kepada petugas di lapangan tidak ada yang dapat menjawab dan meminta untuk menanyakan langsung kepada penanggungjawab pekerjaan yaitu perwakilan Dinas Bina Marga Provinsi yang ada di Purwakarta.

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Pendaftaran PPS di Purwakarta Mulai Dibuka Besok, KPU : Kami Akan Rekrut 576 Orang

1 Mei 2024 - 12:31 WIB

Jalan Penghubung dan 4 Rumah Warga Rusak Akibat Pergerakan Tanah di Panyindangan Sukatani Purwakarta 

25 April 2024 - 19:27 WIB

Yuk Catat Meter Listrik Secara Mandiri Lewat Fitur SWACAM Di Apliksasi New PLN Mobile

25 April 2024 - 13:30 WIB

Dihari Pertama Pendaftaran PPK Untuk Pilkada 2024, KPU Purwakarta Catat 152 Orang Sudah Daftar

23 April 2024 - 20:19 WIB

PLN Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik di Kota Bogor

19 April 2024 - 15:32 WIB

KPU Purwakarta Segera Buka Rekrutmen PPK dan PPS

18 April 2024 - 15:37 WIB

Trending di Purwakarta