Menu

Mode Gelap

Purwakarta · 14 Mar 2016 15:55 WIB ·

Bupati Dedi Ajak PNS Purwakarta Bantu Korban Banjir Kabupaten Bandung


 Bupati Dedi Ajak PNS Purwakarta Bantu Korban Banjir Kabupaten Bandung Perbesar

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Bupati Purwakarta, Jawa Barat mengajak ribuan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Purwakarta membantu korban banjir di Kabupaten Bandung.

Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi paham betul kondisi warga korban banjir Kabupaten Bandung. Sebagai sesama warga Jawa Barat, Bupati Dedi prihati dengan kondisi warga Bandung, mereka membutuhkan uluran tangan dan alat transportasi untuk dapat beraktifitas. Karenanya, dia tidak sungkan untuk menerjunkan tim Search And Rescue (SAR) ke lokasi banjir dan memberi bantuan kebutuhan dapur warga.

Mengumpulkan ransum berupa mie instan, satu kilogram beras, dan ikan kaleng dikumpulkan dari PNS Purwakarta. Bupati Dedi sendiri yang mengajak PNS membantu warga korban banjir. Dia beralasan banjir adalah bencana dan bantuan warga adalah peran kemanusiaan.

“Ini ajakan yang didasarkan pada rasa kemanusiaan,” kata Bupati Dedi, Senin (14/3/2016) di Purwakarta.

Bantuan kebutuhan pokok tersebut didistribusikan secara bertahap yang disalurkan melalui tim SAR Purwakarta. Dari bantuan tersebut dia yakin beban warga korban banjir dapat lebih ringan.

“Kita bantu setidaknya bisa secara langsung mengurangi beban para korban terdampak banjir,” tuturnya.

Seorang warga asal Kabupaten Bandung, Usep Saepurrohman mengatakan banjir terparah terjadi di tiga kecamatan yaitu, Kecamatan Baleendah, Dayeuhkolot, dan Kecamatan Bojongsoang. Sedangkan Kecamatan Pamempeuk banjir tidak begitu parah. Karena banjir agar dapat beraktifitas Usep memutar jalan untuk sampai ke tujuan.

Artikel ini telah dibaca 20 kali

Baca Lainnya

Pendaftaran PPS di Purwakarta Mulai Dibuka Besok, KPU : Kami Akan Rekrut 576 Orang

1 Mei 2024 - 12:31 WIB

Jalan Penghubung dan 4 Rumah Warga Rusak Akibat Pergerakan Tanah di Panyindangan Sukatani Purwakarta 

25 April 2024 - 19:27 WIB

Yuk Catat Meter Listrik Secara Mandiri Lewat Fitur SWACAM Di Apliksasi New PLN Mobile

25 April 2024 - 13:30 WIB

Dihari Pertama Pendaftaran PPK Untuk Pilkada 2024, KPU Purwakarta Catat 152 Orang Sudah Daftar

23 April 2024 - 20:19 WIB

PLN Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik di Kota Bogor

19 April 2024 - 15:32 WIB

KPU Purwakarta Segera Buka Rekrutmen PPK dan PPS

18 April 2024 - 15:37 WIB

Trending di Purwakarta