Menu

Mode Gelap

Kesehatan · 17 Feb 2016 05:16 WIB ·

7 Tips Agar Tetap Fit di Musim Hujan


 7 Tips Agar Tetap Fit di Musim Hujan Perbesar

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Saat musim hujan tiba tubuh akan mengalami perubahan karena perubahan suhu udara yang berubah. Saat musim hujan udara semakin lembab dan rentan bagi kesehatan tubuh. Berikut ini 7 tips sehat di musim hujan.

1. Konsumsi Vitamin

Saat perubahan musim tubuh biasanya tidak langsung menyesuaikan dengan lingkungan termasuk suhu udara saat hujan turun. Tubuh biasanya akan merespon secara perlahan melalui proses penyesuaian lingkungan dan timbal balik respon yang muncul, saat seperti ini tubuh akan rentan karena menurunnya imunitas tubuh. Saat imunitas (kekebalan tubuh) menurun tubuh rentan terserang penyakit, untuk mengatasinya maka dibutuhkan asupan vitamin tambahan. Mengkonsumsi vitamin adalah tips sehat agar tubuh tetap memiliki daya tahan yang kuat. Mengkonsumsi vitamin C sangat dianjurkan, kandungan vitamin C secara rutin memastikan tubuh mendapatkan asupan vitamin yang baik untuk kekebalan tubuh.

2. Selalu Higienis

Udara dan lingkungan yang lembab membuat kuman dan bakteri berkembang cepat. Karenanya menjaga tubuh, pakaian dan lingkungan tetap higienis dapat menekan pertumbuhan bakteri yang dapat mengganggu kesehatan. Membiasakan mencuci tangan saat sebelum makan, sesudah makan dan saat akan beraktifitas dianjurkan agar kuman tidak masuk dalam tubuh. Membersihkan pakaian dan tubuh dengan benar dapat menekan bakteri tumbuh cepat di musim hujan untuk menghindari penyakit.

3. Bersihkan Lingkungan

Membersihkan lingkungan sangat baik saat musim hujan tiba. Biasanya saat hujan turun lingkungan akan lebih kotor daripada saat kemarau. Sampah rumah tangga yang biasa disimpan sebaiknya segera dibuang agar menghindari kuman dan bakteri dapat menyebar, karena saat hujan sampah akan mudah membusuk. Membersihkan lingkungan setiap hari dapat menekan pertumbuhan bakteri yang dapat memacu penyakit dalam tubuh.

4. Banyak Minum

Minum air putih cukup baik untuk tubuh dan kesehatan tubuh. Meski saat hujan turun biasanya rasa haus tidak begitu terasa namun sebenarnya justru tubuh membutuhkan air yang cukup untuk memenuhi cairan tubuh. Meminum minuman hangat sangat baik saat musim hujan selain dapat mengganti cairan tubuh yang hilang juga dapat menghangatkan tubuh, misalnya membuat minuman jahe hangat dengan gula merah selain hangat tubuh juga dapat mendapat asupan cairan yang cukup.

5. Jaga Asupan Makanan

Makan makanan yang sehat dan mengandung karbohidrat sangat baik untuk tubuh di musim hujan. Suhu udara yang dingin sangat terasa sekali mana kala perut dalam keadaan lapar dan bila dibiarkan dapat mengakibatkan masuk angin. Sehingga saat musim hujan mengkonsumsi makanan berlemak sangat baik untuk menjaga tubuh tetap hangat dan terhindar dari penyakit seperti masuk angin, flu, dan panas dingin. Namun saat musim hujan asupan makanan yang masuk dalam tubuh harus dikontrol karena saat musim hujan metabolisme tubuh relatif turun. Sehingga bila terus terusan mendaptak asupan makanan dapat mengakibatkan kegemukan.

6. Perhatikan Pola Tidur

Saat musim hujan rasa kantuk memang selalu datang, namun semakin tubuh banyak beristirahat ternyata dapat mengakibatkan otot menjadi kaku dan tubuh menjadi lemas. Saat seperti ini sebaiknya lakukan aktifitas yang itu dapat menjaga tubuh tetap bugar agar tubuh tidak mudah lemas. Tidak bergadang di malam hari sangat baik untuk kesehatan tubuh, bergadang mengakibatkan tubuh akan lemas dan stamina turun.

7. Kenakan Pakaian Yang Tebal dan Hangat

Pakaian yang tebal dan hangat sangat bagus untuk tubuh di musim hujan seperti ini. Saat hujan tiba memakai perlengkapan berkendara yang tebal dan tetap bersih baik untuk menghindari masuk angin. Karena saat hujan tubuh akan mudah terserang penyakit dan membutuhkan pakaian yang hangat dan kering. Pakaian yang basah dapat mengakibatkan tubuh menggigil dan terserang penyakit serta masuk angin.

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

6 Desain Dapur Modern dan Klasik

21 Juli 2023 - 09:55 WIB

Siap-Siap Pemerintah Umumkan Bansos Pengalihan Subsidi BBM, Ini 3 Kelompok Penerima

29 Agustus 2022 - 17:23 WIB

PPJ Purwakarta Dampingi Posyandu Ikut Lomba Tingkat Provinsi

19 Juli 2022 - 13:22 WIB

Gus Halim Ingin Dana Operasional Kades Tak Kurangi Pembangunan Desa

17 Juli 2022 - 06:18 WIB

117 Anggota Khilafatul Muslimin di Purwakarta Kembali ke NKRI 

8 Juli 2022 - 18:14 WIB

Thalasemia, Rumah Sakit jadi Rumah Kedua

1 Juli 2022 - 10:29 WIB

Trending di Kesehatan