Menu

Mode Gelap

Politik · 9 Apr 2017 22:54 WIB ·

Dedi Mulyadi Dapat Dukungan Maju di Pilgub dari Golkar Kabupaten Bandung


 Ketua DPD Partai Golkar Jabar, Dedi Mulyadi bersama Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung, Dadang Nasser saat Rakerda Partai Golkar Kabupaten Bandung, Sabtu (8/4/2017) Perbesar

Ketua DPD Partai Golkar Jabar, Dedi Mulyadi bersama Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung, Dadang Nasser saat Rakerda Partai Golkar Kabupaten Bandung, Sabtu (8/4/2017)

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Dalam rapat kerja daerah Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Kabupaten Bandung, pengurus dan kader mendeklarasi dukungan kepada Dedi Mulyadi.

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Dedi Mulyadi mendapat dukungan kader untuk maju di plkada gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat 2018. Dedi Mulyadi paling layak mendapat dukungan setelah kiprahnya membantu serta masyarakat Jawa Barat.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung, Dadang Nasser mengatakan tidak ada alasan bagi pengurus dan kader Golkar untuk tidak mendukung Dedi Mulyadi. Selain kader murni Golkar Dedi Mulyadi memili banyak peran membantu masyarakat Jawa Barat.

Hari ini kami putuskan, seluruh unsur kader dari PK, DPD, seluruh tokoh Golkar di Kabupaten Bandung untuk mendukung beliau menjadi Gubernur Jawa Barat,” tegas Dadang saat menggelar Rakerda Golkar Kabupaten Bandung di Hotel Sultan, Soreang Kabupaten Bandung, Sabtu (8/4/2017).

Alasan lain pengurus dan kader Golkar Kabupaten Bandung mendukung Dedi Mulyadi adalah kedekatan sosiologis budaya ke-Sundaan. Dedi Mulyadi telah berhasil membangun Purwakarta dengan konsep Sunda yang terintegral dalam pembangunan.

“Selain survey, kami memiliki indikator lain yakni aspek sosiologis masyarakat kami yang kental dengan kesundaan. Kang Dedi di Purwakarta menerapkan kesundaan itu dalam pembangunan dan tata kelola pemerintahan sehingga wajar saja kalau kami mendukung,”  ucap Dadang.

Cecep Suhendar ketua pelaksana Rakerda mengatakan dalam pleno Rakerda disepakati seluruh pengurus dan kader mendukung Dedi Mulyadi. Tidak ada nama lain yang diusung oleh Partai Golkar.

“Ini sudah kita sepakati dalam pleno, tidak ada nama lain yang muncul dari 1.200 pengurus dan ribuan kader yang hari ini hadir. Bagi kami, Kang Dedi Mulyadi harus menjadi Gubernur Jawa Barat,” jelas Cecep.

Dedi Mulyadi sendiri yang mendapat dukungan mengaku berterima kasih kepada kader dan pengurus. Menurutnya ada mekanisme partai yang harus dilalui olehnya sebelum mendeklarasi maju di Pilkada gubernur dan wakil gubernur Jabar 2018.

“Hatur nuhun, ini kan aspirasi saja, saya sendiri belum memutuskan, ada mekanisme partai yang harus kita jalani, nanti kan ada Rapimda Provinsi dan lain-lain. Saat ini, saya hanya fokus memberikan karya sosial yang bermanfaat untuk masyarakat,”  jelas Dedi.

Soal Ridwan Kamil yang maju dan sudah deklarasi maju menurutnya sangat wajar dan bukan dianggap sebagai saingan. Pasalnya dia belum sama sekali memdeklarasi maju di Pilkada gubernur dan wakil gubernur Jabar 2018.

“Beliau mah kan sudah declare, jadi wajar bilang begitu. Saya mah kan belum, jadi saya tidak menganggap punya saingan sampai hari ini,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Bela Wong Cilik, Om Zein Resmi Daftar ke PDIP Purwakarta Maju Sebagai Calon Bupati 2024

20 April 2024 - 20:44 WIB

Panwascam Bojong Pastikan Lakukan Pengawasan Secara Benar

2 April 2024 - 04:45 WIB

Belasan Anggota DPRD Ajukan Hak Interpelasi Terhadap Penjabat Bupati Purwakarta

28 Maret 2024 - 14:57 WIB

Belasan PAC PDIP Goyang Kandang Banteng Purwakarta

20 Maret 2024 - 18:57 WIB

Buka Pendaftaran Balon Bupati, DPC PKB Purwakarta Bentuk Desk Pilkada

18 Maret 2024 - 01:35 WIB

Irwan Siap Maju Pada Pemilihan Bupati Purwakarta

13 Maret 2024 - 21:19 WIB

Trending di Politik