Menu

Mode Gelap

Kesehatan · 3 Nov 2019 17:12 WIB ·

Alami Bocor Jantung, Warga Desa Cibeber Butuh Uluran Tangan


 Alami Bocor Jantung, Warga Desa Cibeber Butuh Uluran Tangan Perbesar

Purwakarta Post – Rafiski Alpahrezi bayi mungil asal Purwakarta yang telah berjuang melawan kelainan jantung dan penyempitan pembuluh darah serta down syndrom sejak lahir. Namun, karena kondisinya yang semakin buruk, ia harus dirujuk ke RS Jakarta.

Biaya rumah sakit sangat besar sementara asuransi kesehatan belum bisa digunakan. Hal itu membuat Beni iskandar (42), Ayahanda Rafiski yang beralamat lengkap di Kampung Sukamaju RT 10 RW 05 Desa Cibeber Kecamatan Kiarapedes Kabupaten Purwakarta melakukan penggalangan dana untuk memenuhi biaya pengobatan buah hatinya.

Sejak usia baru beberapa minggu, Rafiski sudah dicurigai memiliki kelainan jantung bawaan. Hal tersebut kemudian dikonfirmasi oleh dokter saat usia Rafiski menginjak dua taun. Kelainan jantung tersebut berupa kebocoran jantung, dimana terdapat lubang sebesar 72 milimeter pada dinding bilik dan dinding serambi jantung. Lubang ini akan mengganggu tumbuh kembang Rafiski kedepannya jika tidak segera diatasi.

Penyakit jantung bocor adalah sebuah kelainan pada struktur jantung yang dapat mengubah aliran normal darah melalui jantung. Jantung bocor merupakan kelainan bawaan atau kongenital yang sudah ada sejak bayi lahir. Bayi yang menderita kelainan ini akan memiliki lubang di sekat antar jantung bagian atas atau bawah.


Pada kasus Rafiski, ia memiliki lubang di bagian dinding bilik dan dinding serambi jantung. Kondisi tersebut membuat aliran darah masuk ke sisi yang lain. Darah yang mengandung banyak oksigen bercampur dengan darah yang kekurangan oksigen sehingga mengakibatkan beberapa darah kaya oksigen dipompa ke paru-paru bukan ke tubuh. Jantung bocor yang dideritanya menyebabkan Rafiski kesulitan bernapas serta sering batuk-batuk. Kedua hal tersebut menjadi tanda-tanda dari adanya kelainan jantung.

Artikel ini telah dibaca 42 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PLN Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik di Kota Bogor

19 April 2024 - 15:32 WIB

KPU Purwakarta Segera Buka Rekrutmen PPK dan PPS

18 April 2024 - 15:37 WIB

Cikao Park Purwakarta Diserbu Wisatawan di Libur Lebaran, Pengelola Tingkatkan Keamanan

13 April 2024 - 16:39 WIB

GM PLN Jabar Lakukan Inspeksi, Pastikan SPKLU Siap Layani Pemudik

9 April 2024 - 23:50 WIB

PLN Purwakarta Bersama Jasa Marga Cek SPKLU di Rest Area Tol Cipularang

9 April 2024 - 16:19 WIB

PLN UP3 Purwakarta Gelar Apel Siaga Kelistrikan Untuk Memastikan Kehandalam Listrik Selama Lebaran

7 April 2024 - 20:34 WIB

Trending di Purwakarta