Menu

Mode Gelap

Politik · 3 Mei 2018 19:16 WIB ·

Debat Kedua Paslon Pilkada Purwakarta Bakal Lebih Gereget


 Debat Kedua Paslon Pilkada Purwakarta Bakal Lebih Gereget Perbesar

PURWAKARTAPOST.CO.ID – KPU Purwakarta kembali menggelar debat publik bagi calon Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta yang kedua pada Kamis (3/5/2018) pukul 19.00 WIB malam.

Ballroom hotel Harper, Bungursari, Purwakarta di pilih lagi menjadi tempat debat para calon pemimpin Purwakarta.

Komisioner Divisi Hukum KPU Kabupaten Purwakarta, Ade Nurdin mengatakan persiapan debat sudah tinggal pelaksanaan nanti malam.

“Tentu bakal ada perbaikan dari kekurangan debat pertama. Sebab sebelum melakukan rapat koordinasi untuk debat kedua, kami telah melakukan rapat evaluasi,” katanya kepada Tribun Jabar saat dihubungi melalui telepon.

Meski dari hasil evaluasi pada debat pertama masih banyak kekurangan yang disampaikan. Kini pihaknya akan melakukan debat Pilbup Purwakarta ini secara maksimal.

Mengenai keluhan sulitnya akses untuk menyaksikan langsung maupun melalui siaran TV. Ade menyebut, KPU telah menyediakan tiga buah monitor bagi para pendukung paslon yang ingin menyaksikan.

Ketiga monitor besar tersebut disimpan di Kantor Kecamatan Bungursari, yang letaknya tidak jauh dari Hotel Harper.

“Itu (monitor) diperuntukkan bagi para pendukung maupun warga yang datang tapi tidak diperbolehkan masuk ke area debat dan ingin menyaksikan langsung,” ucapnya.

Diketahui, debat publik yang dilangsungkan nanti malam adalah debat kedua bagi para Paslon pemimpin Purwakarta.

Debat kedua ini akan mengusung tema Pembangunan Daerah untuk Memperkuat NKRI.(rep.Reina)

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Panwascam Bojong Pastikan Lakukan Pengawasan Secara Benar

2 April 2024 - 04:45 WIB

Belasan Anggota DPRD Ajukan Hak Interpelasi Terhadap Penjabat Bupati Purwakarta

28 Maret 2024 - 14:57 WIB

Belasan PAC PDIP Goyang Kandang Banteng Purwakarta

20 Maret 2024 - 18:57 WIB

Buka Pendaftaran Balon Bupati, DPC PKB Purwakarta Bentuk Desk Pilkada

18 Maret 2024 - 01:35 WIB

Irwan Siap Maju Pada Pemilihan Bupati Purwakarta

13 Maret 2024 - 21:19 WIB

Ada 3 TPS di Desa Sukatani Purwakarta Terancam PSU, Ini Alasannya

27 Februari 2024 - 13:47 WIB

Trending di Politik