Menu

Mode Gelap

Pendidikan · 28 Jan 2016 04:00 WIB ·

Pelajar Purwakarta Deklarasi Jadi Relawan Cerdas Hukum


 Pelajar Purwakarta Deklarasi Jadi Relawan Cerdas Hukum Perbesar

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Ratusan pelajar Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat mendeklarasikan diri menjadi bagian dari relawan cerdas hukum dan hak asasi. Deklarasi relawan cerdas hukum yang digelar, Kamis (28/1/2016) di Bale Nagri diikuti perwakilan pelajar sekolah tingkat menengah atas (SMA) se Purwakarta.

Program relawan cerdas hukum ini diprakarsai oleh Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Secara serentak deklarasi ini dilakukan di seluruh wilayah hukum Indonesia termasuk di Purwakarta.

Mewakili Kementerian Hukum dan HAM, Kepala Lapas Kelas II B Purwakarta, Warsinato mengaku lega setelah telah dideklarasikannya relawan cerdas hukum dari kalangan pelajar Purwakarta. Selebihnya Warsinato juga mengharapkan cerdas hukum dapat disosialisasikan pelajar kepada lingkungannya. Peran pelajar sangat penting dalam upaya membuka kesadaran hukum masyarakat.

“Kita inginkan pelajar ini agar mampu menerapkan dan menginformasikan kesadaran hukum bagi siswa dan lingkungannya termasuk masyarakat yang masih kurang dalam kesadaran hukum,” kata Wasinato di hadapan pelajar.

 

Lebih spesifik dijelaskan deklarasi pelajar cerdas hukum adalah bagian penting menyatakan penolakan terhadap tindakan yang mengarah pada pelanggaran hukum. Hal sederhana yang masih marak di lingkungan pelajar adalah aksi bullying sesama teman sekolah.

“Fokus kita selain menerapkan sadar hukum juga untuk mengurangi bullying di sekolah yang masih bisa kita temui dilingkungan pelajar karena sebenarnya bullying bisa mengarah pada tindak kriminal,” jelasnya.

Wakil Bupati Purwakarta, Drs Dadan Koswara juga menyampaikan ajakan mewujudkan masyarakat sadar hukum yang dimulai dari pelajar.

“Deklarasi ini adalah semangat bagi kita dalam mewujudkan masyarakat sadar akan hukum,” timpal Wabup Dadan.

Deklarasi relawan pelajar cerdas hukum menjadi simbol semangat sadar hukum di kalangan pelajar. Sehingga selayaknya menjadi model untuk mendorong pelajar lebih memahami aturan hukum.

“Fungsi hukum sangatlah penting termasuk bagi pelajar deklrasi ini sangatlah penting terutama dalam pemahaman pelajar akan hukum,” pungkas Wabup Dadan.

Artikel ini telah dibaca 10 kali

Baca Lainnya

Ratusan Guru Honorer di Purwakarta Datangi Kantor DPRD Minta Diangkat Menjadi PPPK 

1 Maret 2024 - 00:32 WIB

Ratusan guru honorer di Purwakarta saat melakukan aksi damai di Kantor DPRD Purwakarta

Mahasiswa UPI Purwakarta Bantu Warga Realisasikan Memiliki Penampungan Bibit Ikan

25 Desember 2023 - 21:45 WIB

SMKN 1 Plered Purwakarta Sukses Selenggarakan Perlombaan Paskibra se-Jabar

25 Desember 2023 - 12:50 WIB

Istri Kepala Desa Wisudawan Tertua STAI Muttaqien 2023 

26 Agustus 2023 - 18:31 WIB

Wisuda ke XIII, STIE Muttaqien Purwakarta Lepas 197 Sarjana

26 Juli 2023 - 15:32 WIB

Kecurangan PPDB Bikin Bangkrut Sekolah Swasta?

24 Juli 2023 - 01:15 WIB

Trending di Pendidikan