Menu

Mode Gelap

Nasional · 19 Sep 2018 09:17 WIB ·

Laman sscn.bkn.go.id Masih Belum Dapat Diakses, Coba Nanti Sore


 Laman sscn.bkn.go.id Masih Belum Dapat Diakses, Coba Nanti Sore Perbesar

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB) memastikan pendaftaran online calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018 dilakukan hari ini Rabu (19/9/2018).

Namun setelah resmi dimulai pembukaan pendaftaran website laman sscn.bkn.go.id belum dapat diakses pada Rabu pagi sekitar pukul 09.09 WIB.

Melalui laman tersebut teruliskan bahwa “Portal SSCN saat ini belum dapat diakses sampai pengumuman resmi dari Pemerintah terkait penerimaan CPNS 2018. Info lebih lanjut dapat dilihat di Portal BKN yaitu www.bkn.go.id. Saat yang sama laman bkn.go.id masih error dengan pesan Error establishing a database connection.

Menanggapi hal tersebut seperti dikutip dari laman Kompas, Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan mengatakan laman sscn.bkn.go.id tidak dapat diakses lantaran masih ada sejumlah instansi belum siap memberikan pengumuman.

“Masih banyak instansi yang belum siap dengan pengumuman. Coba nanti sore,” kata Ridwan, Rabu (19/9/2018) pagi.

Pastinya menurut Ridwan pembukaan pendaftaran online CPNS tidak ditunda, karena masih dalam proses instalasi. Badan Kepegawaian Negara sendiri menargetkan hari ini laman pendaftaran online sscn.bkn.go.id bisa live.

Upade pada Rabu pukul 09:21 WIB melalui laman sscn.bkn.go.id menyampaikan pesan bahwa :

Mohon Maaf, Portal SSCN Saat ini belum dapat diakses.
Portal SSCN akan dibuka pada pukul 13.00 WIB.

Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kolaborasi Jasa Tirta II dan PT Sri Pertiwi Sejati dalam Rencana Kerjasama Pengembangan Kawasan Cikarang International City

5 April 2023 - 12:08 WIB

Yili Indonesia Beri Dukungan Pada Program Konservasi Terumbu Karang di Kawasan Taman Nasional Pulau Komodo

23 November 2022 - 20:05 WIB

Gandeng Timnas Portugal, Yili Indonesia Luncurkan Joyday Champion Ball Yili Indonesia dukung sepakbola

10 November 2022 - 17:02 WIB

Aplikasi Sipindo Milik PT Ewindo Sukses Memberikan Dampak Positif Kepada Para Petani di Indonesia

9 September 2022 - 13:58 WIB

Siap-Siap Pemerintah Umumkan Bansos Pengalihan Subsidi BBM, Ini 3 Kelompok Penerima

29 Agustus 2022 - 17:23 WIB

Dewan Pers Buka Pengaduan Pemberitaan, Berikut Persyaratannya

9 Agustus 2022 - 21:52 WIB

Trending di Nasional