Menu

Mode Gelap

Purwakarta · 11 Jun 2017 20:44 WIB ·

Ngabuburit Adu Skil Dibukit Cilamega


 Salah satu pengunjung sedang mempertontonkan atraksi standing motor dibukit Cilamega Kecamatan Darangdan Perbesar

Salah satu pengunjung sedang mempertontonkan atraksi standing motor dibukit Cilamega Kecamatan Darangdan

PURWAKARTAPOST.CO.ID – Bukit Cilamega yang berlokasi di jalan raya militer Kecamatan Darangdan menjadi salah satu tempat favorit ngabuburit sebagian warga. Ratusan kaula muda dari berbagai wilayah itu memadati bukit Cilamega sekitar pukul 16.30.

Tidak hanya nongkrong menunggu waktu berbuka menikmati keindahan alam, namun mereka juga adu skil standing motor dibukit tanah merah itu setiap sore dibulan ramadhan ini.

“Tempat ini memang tidak seberapa tapi menjadi tempat favorit kita ngabuburit setiap tahunnya,”ujar Imron Rosadi (28) salah satu pengunjung Bukit Cilamega. Minggu (11/6/2017).

Ditengah bukit banyak anak berusia muda memperlihatkan atraksi adu standing dengan bermacam gaya. Sontak para pengunjung yang memadati setiap sudut bukit tidak kurang dari dua hektar itu bersorak dan tepuk tangan.

“Yah seru saja sambil melihat mereka yang memiliki kemampuan standingkan motor, jadi menunggu waktu berbuka pun tidak terasa,”kata ia.

Sementara, Ceceng (47) warga setempat mengatakan, Bukit Cilamega itu sebetulnya milik salah satu perusahaan yang akan digunakan sebagai kandang sapi. Namun karena tempatnya dinilai strategis jadi dimanfaatkan oleh para anak muda untuk ngabuburit.

“Tidak hanya dibulan ramadhan saja, hari-hari biasa juga tidak sedikit yang nongkrong,namun saya menyarankan lebih baik akses menuju bukit itu ditutup oleh pemerintah, sebab keberadaannya jauh dari pemukiman warga, takutnya dijadikan tempat hal-hal negatif,”ujarnya.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

KPU Purwakarta Segera Buka Rekrutmen PPK dan PPS

18 April 2024 - 15:37 WIB

Cikao Park Purwakarta Diserbu Wisatawan di Libur Lebaran, Pengelola Tingkatkan Keamanan

13 April 2024 - 16:39 WIB

GM PLN Jabar Lakukan Inspeksi, Pastikan SPKLU Siap Layani Pemudik

9 April 2024 - 23:50 WIB

PLN Purwakarta Bersama Jasa Marga Cek SPKLU di Rest Area Tol Cipularang

9 April 2024 - 16:19 WIB

PLN UP3 Purwakarta Gelar Apel Siaga Kelistrikan Untuk Memastikan Kehandalam Listrik Selama Lebaran

7 April 2024 - 20:34 WIB

Jasa Tirta II Pastikan Tampungan Bendungan Ir. H. Djuanda Dalam Batas Aman Jelang Lebaran

7 April 2024 - 20:10 WIB

Trending di Purwakarta