Menu

Mode Gelap

Purwakarta · 5 Jan 2018 08:55 WIB ·

Minibus Terbalik di Tol Cipali KM 93


 Bus pembawa rombongan masa aksi unjuk rasa 4 November 2016 kecelakaan di Tol Cipali KM 15, Subang, Kamis (3/11/2016) Perbesar

Bus pembawa rombongan masa aksi unjuk rasa 4 November 2016 kecelakaan di Tol Cipali KM 15, Subang, Kamis (3/11/2016)

PURWAKARTAPOST.CO.ID-Diduga berserempetan dengan kendaraan lain, sebuah mini bus jenis Elf S 7462 W terbalik di ruas Tol Cipali KM 93 Jalur B (dari Palimanan arah Cikopo), Kabupaten Purwakarta, Kamis (4/1/2018).

Akibat peristiwa itu, supir elf atas nama Supriyono (33) harus menjalani perawatan pihak medis secara intensif di Rumah sakit MH Thamrin Purwakarta, sementara tiga orang lainnya bernama Ernawati, Budi Santoso serta Rusli mengalami luka-luka, ke empatnya merupakan warga Jawa Tengah.

Kanit PJR Cipali Iptu Heri Pranata mengatakan, peristiwa kecelakaan tersebut bermula ketika kendaraan Elf yang dikemudikan Supriyo melaju dari arah Palimanan menuju Cikopo dengan membawa sekitar 10 penumpang. Sewaktu di Km 93, kendaraan tersebut berserempetan dengan bus sehingga mengakibatkan Elf oleng dan kemudian terbalik.

“Kami belum mengetahui identitas bus yang berserempetan itu. Semua korban kami evakuasi ke Rumah Sakit MH Thamrin Purwakarta,” ujar Heri.

Sementara menurut petugas Rumah sakit MH Thamrin Purwakarta, Wawan Budiman, seluruh penumpang Elf telah dibawa ke rumah sakit.

“Namun hanya 4 korban yang hingga saat ini menjalani perawatan, satu diantaranya luka berat yaitu pengemudi Elf,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Jalan Penghubung dan 4 Rumah Warga Rusak Akibat Pergerakan Tanah di Panyindangan Sukatani Purwakarta 

25 April 2024 - 19:27 WIB

Yuk Catat Meter Listrik Secara Mandiri Lewat Fitur SWACAM Di Apliksasi New PLN Mobile

25 April 2024 - 13:30 WIB

Dihari Pertama Pendaftaran PPK Untuk Pilkada 2024, KPU Purwakarta Catat 152 Orang Sudah Daftar

23 April 2024 - 20:19 WIB

PLN Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik di Kota Bogor

19 April 2024 - 15:32 WIB

KPU Purwakarta Segera Buka Rekrutmen PPK dan PPS

18 April 2024 - 15:37 WIB

Cikao Park Purwakarta Diserbu Wisatawan di Libur Lebaran, Pengelola Tingkatkan Keamanan

13 April 2024 - 16:39 WIB

Trending di Purwakarta