Menu

Mode Gelap

Pendidikan · 3 Okt 2019 15:57 WIB ·

SMPN 8 Purwakarta Deklarasikan Sekolah Ramah Anak


 SMPN 8 Purwakarta Deklarasikan Sekolah Ramah Anak Perbesar

Purwakarta Post – Jajaran manajemen Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 8 Purwakarta bekerjasama dengan Dinas Sosial Bidang Perlindungan Anak (P3A) Kabupaten Purwakarta deklarasikan Sekolah Ramah Anak (SRA).

Dalam amatan di lokasi kegiatan ini di hadiri oleh seluruh warga sekolah, Komite Sekolah, Babinsa, Babinkabtimnas, Camat Purwakarta, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Pendidikan, dan Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Kabupaten Purwakarta. di Halaman Sekolah SMPN 8 Purwakarta, Kamis (3/10).

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Purwakarta H. Purwanto berkesempatan hadir membuka kegiatan, dalam sambutannya mengatakan saya senang ke sini, sekolahnya nyaman, sekolah ini memiliki  mars dan hymne, mudah-mudahan bisa menjadi hymne disdik purwakarta.

Lanjut kadisdik Purwanto, Sekolah harus menjadi pusat peradaban dan pusat keunggulan, segala macam yang bersangkutan dengan karakter baik harus ada di sekolah,  salah satu ciri sekolah ramah anak itu lingkungan bersih, rapih, ada tempat bermain, penghijauan, ruang kelasnya bersih, kantornya bersih. Guru dan siswa saling menyayangi dan Bahagia, tidak ada yang menyakiti secara fisik maupun secara verbal, tugas sekolah menyiapkan anak-anak yang berprilaku baik dan berkarakter baik.

Tidak hanya itu kadisdik Purwanto juga mengingatkan bahwa anak sekolah harus tertib lalulintas., ciri anak yang berkarakter harus bisa nyebrang jalan dengan benar, jika ada jembatan lewati jembatan dengan baik, Kalo ada kekerasan fisik maupun non fisik, segera laporkan pada guru atau kepala sekolah. Jelasnya. SMPN 8 Purwakarta harus menjadi sekolah unggulan, karena lingkungannya mendukung, mulai dari guru dan lingkungannya.

“Kecil mungil camperenik, Sekolah yang maju hanya bisa terbentuk dari gotong royong antara sekolah dan lingkungan, Rumah adalah sekolah dan sekolah adalah rumah”. Demikian Ungkapnya

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Ratusan Guru Honorer di Purwakarta Datangi Kantor DPRD Minta Diangkat Menjadi PPPK 

1 Maret 2024 - 00:32 WIB

Ratusan guru honorer di Purwakarta saat melakukan aksi damai di Kantor DPRD Purwakarta

Mahasiswa UPI Purwakarta Bantu Warga Realisasikan Memiliki Penampungan Bibit Ikan

25 Desember 2023 - 21:45 WIB

SMKN 1 Plered Purwakarta Sukses Selenggarakan Perlombaan Paskibra se-Jabar

25 Desember 2023 - 12:50 WIB

Istri Kepala Desa Wisudawan Tertua STAI Muttaqien 2023 

26 Agustus 2023 - 18:31 WIB

Wisuda ke XIII, STIE Muttaqien Purwakarta Lepas 197 Sarjana

26 Juli 2023 - 15:32 WIB

Kecurangan PPDB Bikin Bangkrut Sekolah Swasta?

24 Juli 2023 - 01:15 WIB

Trending di Pendidikan