Menu

Mode Gelap

Purwakarta · 2 Agu 2018 18:07 WIB ·

Kemarau Panjang Produktivitas Pertanian Di Purwakarta Masih Sesuai Target


 Kemarau Panjang Produktivitas Pertanian Di Purwakarta Masih Sesuai Target Perbesar

PURWAKARTAPOST.CO.ID – Sejak beberapa bulan terakhir Kabupaten Purwakarta dilana musim kemarau panjang.

Meski disejumlah wilayah mengalami kekeringan, namun hal itu tidak berpengaruh terhadap program pertanian.

“Produktivitas pertanian masih sesuai target yang ditentukan,” ujar Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Ir H Agus R Suherlan MM saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (2/8/2018).

Luas lahan pertanian 17.792 hektare yang ada di Purwakarta, dimana dalam setahun bisa ditanam seluas 42.000 hektare.

“Artinya dalam setahun bisa 2-3 kali panen dan hingga saat ini sudah mencapai 80 persen,” kata dia

Ia menjelaskan, dari 17.792 hektare tersebut 7.000 hektare di antaranya merupakan sawah tadah hujan, sementara sisanya merupakan sawah dengan sistem irigasi sederhana dan irigasi semiteknis.

Dia mencontohkan, di Kecamatan Maniis ada 600 hektare lahan pertanian tadah hujan ekstrem.

“Karena memang sudah memprediksi akan terjadi minimnya curah hujan atau kekeringan, maka sejak Juli sudah tidak ada tanam padi di areal tersebut,” ujarnya.

Sebagai gantinya, sambungnya, pihaknya mengarahkan untuk menanam jagung dan palawija.

“Alhamdulillah untuk tahun ini di Kecamatan Maniis pun sudah ditanam dua kali, dan dapat dipastikan di Kabupaten Purwakarta setiap harinya ada proses tanam dan panen,” kata Agus.

Dirinya tak menampik kemarau panjang berpengaruh, tapi tidak sampai menggangu program pertanian.

“Produktivitas 6,02 ton per hektare bakal tercapai. Dan kami sangat memanfaatkan informasi iklim,” ujarnya.

Begitu pula dengan potensi hama di saat musim kemarau, kata Agus, sangat sedikit atau mudah dikendalikan.

“Sehingga produktivitas cenderung meningkat. Termasuk bantuan pompa dari pusat sangat bermanfaat,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PLN Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik di Kota Bogor

19 April 2024 - 15:32 WIB

KPU Purwakarta Segera Buka Rekrutmen PPK dan PPS

18 April 2024 - 15:37 WIB

Cikao Park Purwakarta Diserbu Wisatawan di Libur Lebaran, Pengelola Tingkatkan Keamanan

13 April 2024 - 16:39 WIB

GM PLN Jabar Lakukan Inspeksi, Pastikan SPKLU Siap Layani Pemudik

9 April 2024 - 23:50 WIB

PLN Purwakarta Bersama Jasa Marga Cek SPKLU di Rest Area Tol Cipularang

9 April 2024 - 16:19 WIB

PLN UP3 Purwakarta Gelar Apel Siaga Kelistrikan Untuk Memastikan Kehandalam Listrik Selama Lebaran

7 April 2024 - 20:34 WIB

Trending di Purwakarta